Upacara Bendera setiap hari Senin

Upacara bendera merupakan salah satu kegiatan penting yang sering dilakukan di sekolah. Dalam upacara bendera di MTs Al-Muqowamah setiap hari Senin itu selalu dilaksanakan dengan khidmat. .
Upacara bendera di sekolah merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan tujuan pendidikan yang mencakup nilai-nilai penanaman sikap disiplin, kerja sama, rasa percaya diri, dan tanggung jawab. Dengan begitu, hal ini dapat mendorong lahirnya sikap dan kesadaran berbangsa dan bernegara serta cinta tanah air di kalangan peserta didik.
Upacara bendera adalah kegiatan penting yang dilakukan di Sekolah, umumnya kegiatan ini dilaksanakan setiap hari Senin.
Upacara bendera bukanlah kegiatan yang sekadar berdiri beberapa menit saja, dalam pelaksanaannya bermakna bahwa Indonesia adalah Negara yang telah merdeka. Buah dari jasa para pahlawan yang berjuang hingga titik darah penghabisan bahkan terusir dari ibu pertiwi yang kita cintai.
Semoga semakin banyak siswa yang mengetahui makna dari kegiatan upacara bendera serta semakin bersemangat dalam melaksanakannya.
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Artikel Lainnya :
- MTs Al-Muqowamah sekolah Unggulan di Kab. Tasikmalaya
- Pelaksanaan Shalat Duha dan Dzuhur Berjamaah di Al Muqowamah
Kembali ke Atas